Nabi Saw Pernah Terlambat Sholat Ashar

Jabir bin Abdullah ra. mengungkapkan bahwa ketika terjadi perang Khondaq, Umar bin Khotthob memaki-maki kaum kair Quraisy, Lalu ia berkata,

“Ya Rosululloh, hampir saja aku luput sholat Ashar, sehingga matahari hampir terbenam.” Muhammad Rosululloh Saw bersabda, “Demi Alloh, aku juga belum sholat Ashar.”

Lalu Nabi Saw beserta para sahabat turun ke telaga. Rosululloh Saw segera mengambil wudhu, begitu pula para sahabat.

Pada waktu itu Rosululloh Saw sholat Ashar setelah matahari terbenam, setelah itu beliau langsung sholat Maghrib.” (HR. Muslim)