Jika Memandang Tanpa Sengaja
Jarir ra. menceritakan, aku bertanya kepada Rosululloh Saw tentang pandangan secara kebetulan. Beliau menjawab, “Palingkan penglihatanmu.” (HR. Tirmidzi dan Muslim)
Keterangan: Perbuatan yang paling sulit dicegah adalah pandangan mata. Apalagi jika kita sudah tergoda
oleh pemandangan yang menyenangkan, pasti susah mengendalikan mata kita.
Karena itu, jika kita memandang lawan jenis tanpa sengaja, Rosululloh Saw menganjurkan agar kita berpaling ke arah lain.
Tujuannya agar kita dapat melupakannya. Bagaimana jika kecantikan/ketampanan orang yang kita pandang
secara kebetulan itu masih membuat kita penasaran? Kuatkan hati untuk tidak memandangnya lagi.
Sebab, yang dihalalkan hanya pandangan pertama. Sedangkan pandangan kedua hukumnya haram sebagaimana ditegaskan dalam hadits di bawah ini.