Paman Sesusuan Masih Terhitung Muhrim

‘Aisyah ra. menceritakan, paman susuannya datang dan meminta izin masuk ke rumahnya. ‘Aisyah enggan mengizinkan sebelum ada perintah dari Rosululloh Saw.

Ketika Nabi Saw tiba, ‘Aisyah menuturkan peristiwa itu kepada beliau. Muhammad Rosululloh Saw bersabda, “Biarkanlah pamanmu masuk ke rumahmu.”

“Bukankah yang menyusuiku wanita, bukan pria?” protes ‘Aisyah. “Dia pamanmu,” jawab Rosululloh Saw. “Biarkanlah dia masuk ke rumahmu.” (HR Muslim)