Sangkakala Sudah di Bibir Malaikat

Abu Sa’id ra. mengungkapkan, Muhammad Rosululloh Saw bersabda, “Bagaimana aku dapat merasakan nikmat, sebab malaikat pemegang sangkakala sudah memasukkan sangkakala (ke mulutnya).

Dan ia pasti langsung meniup sangkakala itu, jika telah menDan ia pasti langsung meniup sangkakala itu, jika telah mendengar perintah untuk meniupnya.”

Para sahabat yang mendengarnya merasa takut, lalu Nabi Saw bersabda, “Ucapkanlah, ‘Cukuplah Alloh sebagai penolong kami, dan Dia sebaik-baik pelindung. Hanya kepada Alloh-lah kami bertawakkal (berserah diri).’” (HR. Tirmidzi)