Setiap Cobaan Hapuskan Dosa (3)

Abu Huroiroh ra. mengemukakan, tatkala turun ayat yang mengatakan: “Siapa melakukan suatu kejahatan, niscaya ia akan dibalas karenanya…” (QS. 4/An-Nisaa’: 123),

kaum muslimin sangat gusar karenanya. Oleh sebab itu Rosululloh Saw bersabda, “Sederhanalah kamu dalam segala urusan (tidak berlebihan).

Berbuatlah yang benar sebaik mungkin, karena setiap cobaan yang ditimpakan kepada kaum muslimin akan menghapus dosa. Meski cobaan itu hanya berupa kaki tersandung atau tertusuk duri.” (HR. Muslim)