Tidak Boleh Dua Orang Berbisik Tanpa Menyertai Orang Ketiga
عَنْ عَبْدِ اللَّهِ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إِذَا كُنْتُمْ ثَلَاثَةً فَلَا يَتَنَاجَى اثْنَانِ دُونَ صَاحِبِهِمَا فَإِنَّ ذَلِكَ يَحْزُنُهُ
3057-3843. Dari Abdullah, ia berkata, "Rasulullah SAW bersabda, 'Jika kalian sedang bertiga, maka janganlah dua orang (di antara kalian) saling berbisik tanpa (mengajak) berbisik teman (ketiga).
Karena itu dapat membuatnya sedih." Shahih: Ar-Raudh An-Nadhir (572), Ash-Shahihah (3/392). Muttafaq 'Alaih.
عَنْ ابْنِ عُمَرَ قَالَ نَهَى رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَنْ يَتَنَاجَى اثْنَانِ دُونَ الثَّالِثِ
3058-3844. Dari Ibnu Umar RA, ia berkata, "Rasulullah SAW melarang dua orang untuk saling berbisik tanpa (mengajak) orang ketiga (yang bersamanya)." Shahih: Ar-Raudh,
Ash-Shahihah (1402). Muttafaq 'Alaih.