Doa Orang Tua dan Doa Orang yang Dizhalimi

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ثَلَاثُ دَعَوَاتٍ يُسْتَجَابُ لَهُنَّ لَا شَكَّ فِيهِنَّ دَعْوَةُ الْمَظْلُومِ وَدَعْوَةُ الْمُسَافِرِ وَدَعْوَةُ الْوَالِدِ لِوَلَدِهِ

3129-3931. Dari Abu Hurairah RA, ia berkata, "Rasulullah SAW bersabda, 'Tiga macam doa yang pasti dikabulkan dan tidak ada keraguan pada ketiganya; (yaitu) doa orang yang dizhalimi,

doa orang yang musafir, dan doa orang tua kepada anaknya'." Hasan: Ash-Shahihah (596), Ar-Raudh An-Nadhir (510), Shahih Abu Daud (1374).