Bersyukur kepada Orang yang Berbuat Baik kepadamu

حَدَّثَنَا أَحْمَدُ بْنُ مُحَمَّدٍ أَخْبَرَنَا عَبْدُ اللَّهِ بْنُ الْمُبَارَكِ حَدَّثَنَا الرَّبِيعُ بْنُ مُسْلِمٍ حَدَّثَنَا مُحَمَّدُ بْنُ زِيَادٍ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَنْ لَا يَشْكُرُ النَّاسَ لَا يَشْكُرُ اللَّهَ

Ahmad bin Muhammad menceritakan kepada kami. Abdullah bin Al Mubarak mengabarkan kepada kami, Rabi' bin Muslim menceritakan kepada kami, Muhammad bin Ziyad menceritakan kepada kami. dari Abu Hurairah,

ia berkata, Rasulullah SAW bersabda, "Barangsiapa yang tidak berterima kasih kepada manusia. maka ia tidak bersyukur kepada Allah'. " Shahih: Al Misykah (3025), Ash-Shahihah (417) dan At-Ta'liq Ar-Raghib (2/56) Abu Isa berkata, "Hadits ini adalah hasan shahih".

حَدَّثَنَا هَنَّادٌ حَدَّثَنَا أَبُو مُعَاوِيَةَ عَنْ ابْنِ أَبِي لَيْلَى ح و حَدَّثَنَا سُفْيَانُ بْنُ وَكِيعٍ حَدَّثَنَا حُمَيْدُ بْنُ عَبْدِ الرَّحْمَنِ الرُّوَاسِيُّ عَنْ ابْنِ أَبِي لَيْلَى عَنْ عَطِيَّةَ عَنْ أَبِي سَعِيدٍ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَنْ لَمْ يَشْكُرْ النَّاسَ لَمْ يَشْكُرْ اللَّهَ

Hannad menceritakan kepada kami, Abu Mu'awiyah menceritakan kepada kami, dari Ibnu Abu Laila. Sufyan bin Waki' menceritakan kepada kami, Humaid bin Abdurrahman Ar-Ruwasi menceritakan kepada kami, dari Ibnu Abu Laila,

dari 'Athiyah, dari Abu Sa'id, ia berkata, Rasulullah SAW bersabda, 'Burangsiapa yang tidak berterima kasih kepada manusia, maka ia tidak bersyukur kepada Allah'. " Shahih dengan hadits sebelumnya: Sumber yang sama dengan hadits di atas

Dalam bab ini ada riwayat lain dari Abu Hurairah, Asy'ats bin Qais, dan Nu'man bin Basyir. Abu Isa berkata, "Hadits ini adalah hasan shahih".