Keutamaan Ubai bin Ka'ab —Radhiyallahu Anhu
حَدَّثَنَا مَحْمُودُ بْنُ غَيْلَانَ حَدَّثَنَا أَبُو دَاوُدَ أَخْبَرَنَا شُعْبَةُ عَنْ عَاصِمٍ قَال سَمِعْتُ زِرَّ بْنَ حُبَيْشٍ يُحَدِّثُ عَنْ أُبَيِّ بْنِ كَعْبٍ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ لَهُ إِنَّ اللَّهَ أَمَرَنِي أَنْ أَقْرَأَ عَلَيْكَ الْقُرْآنَ فَقَرَأَ عَلَيْهِ { لَمْ يَكُنْ الَّذِينَ كَفَرُوا } وَقَرَأَ فِيهَا إِنَّ ذَاتَ الدِّينِ عِنْدَ اللَّهِ الْحَنِيفِيَّةُ الْمُسْلِمَةُ لَا الْيَهُودِيَّةُ وَلَا النَّصْرَانِيَّةُ وَلَا الْمَجُوسِيَّةُ مَنْ يَعْمَلْ خَيْرًا فَلَنْ يُكْفَرَهُ وَقَرَأَ عَلَيْهِ لَوْ أَنَّ لِابْنِ آدَمَ وَادِيًا مِنْ مَالٍ لَابْتَغَى إِلَيْهِ ثَانِيًا وَلَوْ كَانَ لَهُ ثَانِيًا لَابْتَغَى إِلَيْهِ ثَالِثًا وَلَا يَمْلَأُ جَوْفَ ابْنِ آدَمَ إِلَّا تُرَابٌ وَيَتُوبُ اللَّهُ عَلَى مَنْ تَابَ
Mahmud bin Ghailan menceritakan kepada kami, Abu Daud menceritakan kepada kami, Syu'bah mengabarkan kepada kami, dari Ashim, ia berkata: Aku mendengar Zirr bin Hubaisy menceritakan dari Ubay bin Ka'ab,
bahwa Rasulullah SAW bersabda kepadanya, "Sesungguhnya Allah memerintahkan kepadaku untuk membacakan Al Qur'an kepadamu. " Beliau kemudian membaca lamyakuniladzina kafaru, Beliau kemudian membaca tentang (pengertian) surat itu:
"Sesungguhnya inti agama di sisi Allah adalah yang hanif (condong kepada kebenaran) lagi Islam, bukan Yahudi dan bukan (pula) Nashrani. Barang siapa yang mengerjakan kebaikan, maka (dosa-dosa mereka) tidak akan pernah diampuni.
" Beliau membacakan kepada Ubai, "Seandainya anak-cucu Adam memiliki satu lembah emas, niscaya ia akan mencari lembah emas yang kedua. Seandainya ia memiliki lembah emas yang kedua, niscaya ia akan mencari yang ketiga.
Padahal. tidak ada yang bisa memenuhi perut anak cucuk Adam selain dengan tanah. Allah akan menerima taubat orang yang bertaubat (kepada-\Nya). " Hasan: Takhrij Al Musykilah (14) dan Ash-Shahihah (2908).
Walau begitu. ungkapan 'Seandainya anak cucu Adam ...' adalah shahih: Muttafaq alaih. Lihat hadits no. 3793.
Abu Isa berkata. "Hadits mi adalah hadits hasan shahih" Hadits ini juga diriwayatkan dan jalur selain ini: Abdullah bin Abdurrahman bm Abza meriwayatkannya dari ayahnya yaitu Abdurrahman bin Abza,
dari Ubai bin Ka'ab —radhiyallahu anhu— bahwa Nabi SAW bersabda kepadanya, "Sesungguhnya Allah memerintahkan aku untuk membacakan Al Quran kepadamu" Sementara Qatadah meriwayatkannya dari Anas,
bahwa Nabi SAW bersabda kepada Ubai bin Ka'ab, "Sesungguhnya Allah memerintahkan aku untuk membacakan Al Quran kepadamu. "